Kegiatan menggiatkan kembali Jumsih ini merupakan awal dan akan menjadi agenda khusus dalam rangka mewujudkan Desa Pasawahan Kidul bersih.
Pencanangan dan kegiatan Jumsih yang dimulai dari Perangkat Desa Pasawaha Kidul, serta elemen masyarakat se Desa Pasawahan Kidul ini merupakan upaya mengembalikan kembali budaya masyarakat Desa Pasawahan Kidul Kecamatan Pasawahan Kabupaten purwakarta ini menjadi masyarakat yang peduli dengan lingkungannya.
Dalam penyelenggaraan Jumsih pada tanggal 11 Desember 2020, perangkat Desa Pasawahan kidul beserta elemen masyarakat turun langsung ke lapangan. Gotong royong dari kegiatan tersebut diperlihatkan oleh masyarakat Desa Pasawahan Kidul
Beberapa warga Desa Pasawahan Kidul menyebutkan, kegiatan Jumsih merupakan hal positif dan patut dipertahankan apalagi di musim penghujan ini dapat saja sampah plastik mengotori jalanan sebagai akibat masih banyak warga di hulu sungai membuang sampah ke selokan..
Kegiatan Jum'at Bersih atau Jumsih merupakan salah satu bentuk gotong royong yang sudah harus mulai digalakkan kembali. Dalam beberapa kegiatan sosialisasi di setiap kecamatan, Pemerintah Kabupaten Purwakarta melalui Dinas Lingkungan Hidup secara telaten terus mengingatkan agar Jumsih dijadikan kegiatan rutin mingguan.
Penanganan kebersihan terutama permasalahan sampah tidak hanya dilakukan dengan pemasangan baligho dan ajakan saja, juga harus disikapi oleh ketegasan dalam menegakkan aturan yang tertuang di dalam Peraturan Daerah mengenai sanksi dan hukuman bagi siapa saja yang mengotori/membuang sampah sembarangan. Hal ini juga harus disertai oleh sikap sigap petugas di lapangan.
Tinggalkan Komentar
Email anda tidak akan ditampilkan. Harap isi semua yang bertanda *